• SMKS - TI PGRI 11 SERPONG
  • SMK Pusat Keunggulan | Terakreditasi A

SMKS-TI PGRI 11 Serpong Sukses Menggelar Kegiatan Seni Lukis Dalam Gerakan Literasi

Foto Kegiatan Seni Lukis

SMKS-TI PGRI 11 Serpong sukses melaksanakan kegiatan “Kreativitas Seni Lukis Dalam Gerakan Literasi” dengan mengusung tema “Sumpah Pemuda”. Kegiatan tersebut merupakan salah satu kegiatan SMK Pusat Keunggulan Skema reguler lanjutan tahun 2024 yang dilaksanakan di SMKS-TI PGRI 11 Serpong pada tanggal 03 Oktober 2024 dengan melibatkan seluruh siswa/i SMKS-TI PGRI 11 Serpong. Kegiatan ini diresmikan oleh Bapak Masfur Siddik, S.Th.I selaku Kepala Sekolah SMKS-TI PGRI 11 Serpong dan disambut meriah dengan antusias siswa/i yang menghasilkan beragam karya lukisan dari setiap siswa/i.

Foto Kegiatan Seni Lukis

Foto Kegiatan Seni Lukis

Dari adanya kegiatan ini siswa/i dilatih untuk berpikir kritis dalam menelaah sebuah tulisan untuk di tuangkan kembali dalam sebuah lukisan. Beberapa siswa/i memberikan kesan terbaiknya dalam video wawancara singkat bahwasanya siswa/i merasa senang dan bangga karena mendapatkan kesempatan untuk mempelajari hal baru dengan melakukan kegiatan literasi yang berbeda pada umumnya, dimana kegiatan literasi identik dikaitkan dengan kegiatan menulis namun untuk pertama kalinya mereka merasakan kegiatan literasi dikaitkan dengan kegiatan melukis. 

Kegiatan Kreativitas Seni Lukis dalam Gerakan Literasi diakhiri dengan menampilkan dan mempresentasikan makna lukisan hasil karya Siswa/i SMKS-TI PGRI 11 Serpong serta melakukan sesi foto bersama. 

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Senam Anak Indonesia Hebat - Jumat Sehat bersama SMKS TI PGRI 11 Serpong

Tangerang Selatan, Jumat 10 Januari 2025 - Semangat energi dan senyum ceria menghiasi wajah para Siswa/I SMKS TI PGRI Serpong yang sedang mengikuti kegiatan Senam Anak Indonesia Hebat.

10/01/2025 07:00 - Oleh Administrator - Dilihat 112 kali
Pengantaran Praktek Kerja Lapangan (PKL) Siswa/I SMKS TI PGRI 11 Serpong Tahun Ajaran 2024/2025

Tangerang Selatan, 01 Januari 2024 - Sebanyak 162 Siswa Kelas XII dari kompetensi keahlian Manajemen Perkantoran dan Layanan Bisnis (MPLB), Teknik Permesinan (TP), Teknik Komputer Jarin

01/01/2025 09:00 - Oleh Administrator - Dilihat 106 kali
SMKS TI PGRI 11 Serpong Menggelar Pelepasan Siswa/I untuk Mengikuti Praktek Kerja Lapangan (PKL)

Tangerang Selatan, 26 Desember 2024 - Upaya pemenuhan kewajiban Praktek Kerja Lapangan (PKL) di SMKS TI PGRI 11 Serpong melaksanakan pelepasan Siswa/I kelas XII seluruh program keahlian

26/12/2024 07:30 - Oleh Administrator - Dilihat 88 kali
SMKS-TI PGRI 11 Serpong Laksanakan Penilaian Akhir Semester Ganjil Berbasis Android Tahun Ajaran 2024/2025

Tangerang Selatan, 02 Desember 2024 - SMKS TI PGRI 11 Serpong terhitung tanggal 02 - 06 Desember 2024 melaksanakan Penilaian Akhir Semester Ganjil menggunakan Aplikasi CBT semi online b

02/12/2024 07:15 - Oleh Administrator - Dilihat 176 kali
Workshop Pembentukan dan Optimalisasi Komunitas Belajar - SMKS TI PGRI 11 Serpong

Tangerang Selatan, 28 November 2024 - Komunitas Belajar merupakan wadah bagi guru dan tenaga kependidikan untuk belajar bersama dan berkolaborasi secara rutin. Idealnya komunitas belaja

28/11/2024 13:00 - Oleh Administrator - Dilihat 425 kali